Masih teringat betul, kurang lebih dua puluh tahun lalu, saat itu saya masih ABG dan lagi gandrung-gandrungnya mendengar lagu-lagu yang syairnya tak dimengerti, saat mendengar Whitney Houston, Mariah Carey dan Celine Dion saya benar-benar dilambungkan oleh suara mereka sampai melewati pucuk pohon pete yang ada di pekarangan rumah. Ketiga nama perempuan itu begitu akrab dalam keseharian saya waktu itu--disamping nama-nama grup musik metal-- karena memang pada saat itu lagu-lagu mereka setiap hari selalu diputar di radio.
Salah satu pengalaman tak terlupa pada masa itu adalah ketika awal-awal saya mendengar lagu I Will Always Love You-nya Whitney Houston, saat itu setiap kali lagu itu mulai terdengar saya selalu memindahkan gelombang mencari lagu yang saya anggap lebih layak dengar. Hal itu berlangsung beberapa kali sampai saya mendengar bagian yang paling mendebarkan dari lagu itu yaitu ketika Whitney melengkingkan " And I...will always love you...". Sejak saat itu saya berusaha sabar mendengar sejak intronya.
Lagu itu ternyata begitu fenomenal dan saya pikir lagu ini pula yang menjadikan film The Bodyguard menarik untuk ditonton. Saya menonton film ini pun karena Whitney, sebab pada masa itu film-film yang saya tonton adalah film produksi Hongkong. Tentu saja film The Bodyguard tidak luar biasa di mata saya, tapi soundtrack-nya yang dinyanyikan Whitney Houston sampai sekarang masih menyenangkan di telinga.
Kini Whitney Houston, perempuan yang menyanyikan I Will Always Love You itu telah tiada lagi di dunia ini ternyata. Dia dinyatakan meningal kemarin di Baverly Hilton Hotel, California menjelang acara Grammy Awards ke 54. Whitney Houston meninggal pada usia 48 tahun.
Aslinya lagu ini country dinyanyiin Dolly Parton.Kisah bodyguard aku nonton masih terkenang ceritanya. dengan Kevin Costner
BalasHapusbodyguard sering diputar di tv tapi aku jarang nonton penuh cuma dikit2
BalasHapussuaranya whitney houston memang luar biasa, sayang dia merusak dirinya sendiri
lagu itu seperti lagu wajib buat para penyanyi profesional.
BalasHapussuaranya nyampai 5 oktaf, hemm hanya bsa di samakan oleh mariah carey dari seluruh penghuni jagat bumi. saya suka suaranya tapi saya lebih suka keseksian suara mariah carey hehe...
maaf ternyata linknya belum masuk lagi dibloglist saya
BalasHapusDon't judge people by how they die, but appreciate them by how they live.
BalasHapusRIP Whitney Houston...
penyanyi kulit hitam emang keren keren bro
BalasHapusseneng juga aku..
hmm ... saya nggak terlalu ngerti masalah artis2 barat sih ... paling yang saya tau MJ, Alm. Hmmm... Salam sahabat blogger
BalasHapuspucuk pohon pete.heheh istilahnya itu..
BalasHapustaknyoba nyanyi dikit
BalasHapusAnd I...will always love you.., doh gak nyampe suaraku
kemarin layat kesana naik kereta yang jam berapa mas :D
ha ha ha... aku malah sukanya lagu dangdut, jadi jelas banget g kenal sama whitney houston...
BalasHapusSuara whitney houston termasuk yang bagus di antara penyanyi dunia. Akting Dia di film juga bagus.
BalasHapusAmi:wah, bener-bener tahu sampai ke mana mana
BalasHapusArio:komennya dikomen lagi sama Claude, bro
Yayack:untung saya bukan penyanyi prof
Lidya:oke mbak
Claude:benar bro
Rawins:apalagi kalo didangdutin ya
Fahri:lumayan MJ juga
Fany:hehehe
Katro:mau ajak sampeyan , tapi kesusu
Huda:sekarang dah kenal kan?
Info:wah, penggemar juga
informasi nya sangat bermanpaat nih ane jati ber tambah pengetahua tentang lagu
BalasHapushappy share sobat...
saya lebih suka lagunya yg berjudul: Run to You...
BalasHapusArdi n Popi:oke oke
BalasHapuswajar yaa vip, kalo si whitney di nobatkan jadi diva dunia.. suaranya, ajiiiiippp.. sayang, udah meninggal..
BalasHapusane kagak pernah tau blass ie orang :D
BalasHapustpi ketika laguna d stell..
busshhh..
langsung tau klo nie lagu pernah populer n baru tau klo yg nynyi itu :D
Aaahhh whitney emang penyanyi pop yang keren banget.. Tapi sepanjang minggu orang2 ngomongin film the bodyguard,, tapi aku gak pernah nonton dong >.< *baru eksis nonton tahun 2004 keatas* huhuhu
BalasHapusaku dr suka & kagum sama suara orang yg berkulit hitam kaya Whitney,Mariah,Beyonce dll soalnya punya feel something yg beda ketika mereka bernyanyi
BalasHapusKalau boleh tau, dalam lagu I Will Always Love U itu suaranya bisa mencapai berapa oktaf ya?
BalasHapus