Jumat, 10 Desember 2010

Hari Korupsi Dunia Telah Berlalu

Kemarin, membuka-buka halaman beberapa koran selalu saja ketemu iklan peringatan Hari Anti Korupsi se-Dunia. Himbauannya agar kita peduli dengan generasi esok. Yaitu anak-anak yang kini tampak lucu-lucu dan menyenangkan. Jangan sampai sekarang menyenangkan, besok menyebalkan.

Ternyata kemarin 9 Desember 2010 adalah Hari Anti Korupsi se-Dunia. Rupanya ada juga hari anti korupsi, ditetapkan tanggalnya dan dirayakan. Tapi sepertinya tak banyak acara berlangsung yang membuat Hari Anti Korupsi Dunia ini diketahui banyak orang. Kalau sekedar disiarkan lewat media rasanya kurang bergema, karena sudah bukan rahasia lagi kalau iklan semacam itu selalu tidak menarik.
Banyak spanduk dipajang di depan kantor-kantor pemerintah yang cara penempatannya asal-asalan juga membuat peringatan ini menjadi terkesan tidak serius. Tapi mungkin itu menunjukkan bahwa korupsi sangat berat untuk diperangi. Jadi daripada serius dan hasilnya tak menyenangkan, maka yang penting ikut meramaikan saja pokoknya.
Hari Anti Korupsi telah berlalu. Sekarang bukan hari anti korupsi lagi tentunya. Dan saya jadi berpikir, sebenarnya saya ini anti pada korupsi atau tidak. Rasanya saya benci dengan korupsi karena jelas sekali dampak buruknya bagi kehidupan. Tapi benarkah saya anti korupsi? Jangan-jangan saya juga setiap hari korupsi, cuma karena nilainya tidak seberapa dan tak ada yang mempermasalahkan saya tak pernah merasa. Ya, siapa tahu.

15 komentar:

Anton Wijaya mengatakan...

Meskipun hari anti korupsi telah berlalu, bukan berarti kita boleh korupsi,hehe

Muhammad A Vip mengatakan...

temtu dong. hehehe

Nuel Lubis, Author "Misi Terakhir Rafael: Cinta Tak Pernah Pergi Jauh" mengatakan...

No corruption!!!!!

ReBorn mengatakan...

anti korupsi harusnya tiap hari. gheheeh.
saya sendiri sering banget korupsi waktu. :p

joe mengatakan...

semoga dengan peringatan hari korupsi ini sekaligus membawa kesadaran bahwa korupsi adalah perbuatan yang merugikan negara...

Unknown mengatakan...

moga bener2b erlalu ya

Muhammad A Vip mengatakan...

Noeel:yes brother, for better living
reborn:ya, mestinya.
joe:semoga
Sang cerpenis:ya...

Popi mengatakan...

Nah tuh..statement di akhir paragraf terakhir berisi pengakuan jujur toh? setidaknya, bersyukurlah masih bisa jujur! :D

M. Hudatullah mengatakan...

loh? ada ya?
hehehe

saya malah abru tahu setelah baca popst ini. si reborn bener tu!

pakde sulas mengatakan...

hari anti korupsi hanya pada 9 desember saja, jadi selain hari itu boleh dong rame rame koropsi he he he...

warcoff mengatakan...

begitulah hari peringatannya dah berlalu so ayo korupsi lagi :)

Muhammad A Vip mengatakan...

Popi:ini tanda syukur tepatnya mbak.
Huda:saya juga baru tahu
pakde:demikianlah pakde
warcoff:hahaha

Rawins mengatakan...

ga perlu dipikirin, indonesia raya memang begitu. senengnya keliatan rame doang tanpa gerak nyata. negara ini memang harus di format ulang. kalo perlu low level format...

Kiki mengatakan...

bersukurlah sy krn tidak mendapat kesempatan untuk brkorupsi. pastinya seorang gayus tambunan dulunya kere dan anti korupsi jg jd lupa diri stlh ksmpatan itu datang. betul kt bg napi bhw kejahatan itu tdk hnya krn ada niat pelaku tp jg krn ada ksmpatan. waspadalah 100x.. hahaha

Muhammad A Vip mengatakan...

rawins:hehehe
kiki:hahaha