Senin, 25 April 2011

Justin Bieber Dong!

Muter-muter di pasar kemarin pagi, sesampai di tempat pemotongan ayam ada seorang pemuda tukang ayam berbicara kepada lelaki tua yang ada didekatnya. Katanya, "Penyanyi yang namanya fiber fiber itu terkenal karena blutut juga, seperti Norman." Mendengarnya selintas saya langsung tahu maksudnya, Justin Bieber, anak muda yang baru saja menggoyang Sentul kemarin. Yang seperti Norman Kamaru, lewat youtube memulai ketenarannya.


Di rumah tetangga sorenya, seorang anak muda juga, di depan bapaknya yang diam saja Justin Bieber juga jadi bahasan. Katanya selebritis sekarang tidak seperti yang dulu. Dulu orang bisa terkenal melalui proses yang berat, harus kesting dulu, begitu katanya. Sekarang cuma lewat youtube langsung ngetop.

Dan konon jaman sekarang jaman instan. Tidak perlu proses panjang seseorang kini bisa mendapatkan sesuatu yang diinginkan. Tinggal melenggak-lenggok atau bertingkah konyol tiba-tiba manusia seantero jagat mengenalnya. Sampai di sini saya jadi ingat kata-kata Sutarji Chalsum Bachri beberapa tahun lalu, katanya biar telanjang bulat di tempat umum kalau tidak ada potongan untuk terkenal, tidak akan pernah terkenal.

Rasanya banyak orang-orang yang ingin terkenal dan melakukan banyak upaya termasuk dengan bergaya konyol di youtube tapi sampai kini tak ada yang perduli. Pernyataan Sutarji pasti benar, sebab kalau melihat Norman yang akhirnya kini menjadi selebritis, apa yang diperagakannya jelas ekspresi yang indah. Norman tidak sekedar bergaya tapi bisa dikatakan berbakat. Mungkin dia sudah sering bergaya seperti itu karena menggemari film India. Dan Justin Bieber juga tidak iseng mengunggah gayanya ke internet, tapi sudah sejak balita bergaul dengan dunia musik dan pada umur 12 tahun sudah sering mengikuti kontes.

Jadi Justin Bieber bisa dicontoh bagi siapapun yang ingin terkenal, melalui proses yang wajar. Kemarin menurut berita penampilannya begitu hebat, tentu saja karena dasarnya memang berbakat dan semuanya telah dibangun dalam waktu yang lama.

15 komentar:

Nuel Lubis, Author "Misi Terakhir Rafael: Cinta Tak Pernah Pergi Jauh" mengatakan...

yup emang udah berbakat mereka.... makanya wajar terkenal,...

Mulyani Adini mengatakan...

Butuh process dan banyak hal yang mungin seseorang itu tak bisa melakukannya atau banyak alasan...dan dengan jalan kontes belum tentu juga bisa menjadi terkenal.

Tapi bila sudah berani , unjuk bakat dia akan bisa mempertanggung jawabkan bila ada beberapa orang yg meliriknya...terbukti seperti justin bieber.

cho mengatakan...

kalo fenomena shinta jojo gimanya itu penjelasannya, bang? ;)

Lockjaw mengatakan...

klo kasus norman kayanya terlalu cepat, si bibir aja butub waktu berathun2 di youtube biar direkrut dan rekaman, sedangkan norman cm butuh bbrapa hari

Gaphe mengatakan...

nggak suka JB. nggak ngefans jugaak. hahaha.. jadi mau nyanyi apapun terserah si bocah deh.

tapi emang semua terbukti sejalan dengan waktu. kalo instan muculnya, pasti cepet dilupain..

Sungai Awan mengatakan...

Bibeir itu kok bisanya sangat terkenal ya.
Dia harus banyak bersyukur harapanku biar tetap eksis di dunia vokal

B.s.u. mengatakan...

belum seneng sama JB??

lidya mengatakan...

senyum2 aja deh sama para penggemar JB

Muhammad A Vip mengatakan...

Noeel:emang...
Ibudini:sip bu
cho:penjelasan Gaphe kayaknya pas tuh
Lockjaw:Norman pasti cepet ilang
Gaphe:saya juga belum pernah denger lagu dia, ini asal nulis aja
Tomo:harus dikasih tau itu
BSU:saya juga belum. hihi

Popi mengatakan...

besok2 jangan kaget ya kalo aku mendadak terkenal gara2 kirim video masak ke Youtube :D

Nova Miladyarti mengatakan...

semuanya memang butuh proses. Gak ada yang instan. Biasanya yg terkenal lewat youtube pun harus upload videonya berkali-kali, dan diantar video2nya ada yg menarik dan jadi terkenal. jadi tidak hanya upload 1 video lantas terkenal

Nufri L Sang Nila mengatakan...

Penyanyi yang namanya fiber fiber itu terkenal karena blutut juga <<< huahahahahahaaaaaaaaaaaa... lucuuuu.....izin buat status yaaa...

:)

Muhammad A Vip mengatakan...

Popi:bukannya sekarang sudah terkenal bu?
Nova:demikianlah
Nufri:bolehlah...

Anonim mengatakan...

yap, benar.. kalau cuma bergaya gak jelas dan gak ada bakat, juga percuma. akan tergerus dengan yang berbakat :)

Unknown mengatakan...

kedatangannya bikin macet tuh.hehee